Breaking News

Babinsa Pelopori Pengusaha dan Tokoh Masyarakat Santuni Anak Yatim Kaum Dhuafa

0 0
Sertu Joni Ramaidi Babinsa Koramil 15/Pangkalan Susu Kodim 0203/Langkat bersama tokoh masyarakat menghadiri pemberian santunan kepada anak yatim dan kaum dhuafa

Spektrumbinjai.com | Sertu Joni Ramaidi Babinsa Koramil 15/Pangkalan susu Kodim 0203/Langkat, bersama tokoh masyarakat menghadiri santunan anak yatim dan kaum Dhuafa yang diadakan oleh Herman dan keluarga di Desa Pulau kampai Kecamatan Pangkalan Susu Kabupaten Langkat (21/11/23)

Babinsa Desa pulau kampai Sertu Joni ramaidi dalam kesempatan menghadiri santunan anak yatim dan kaum Dhuafa yang diadakan oleh Bapak Herman beserta keluarga, merupakan salah satu tokoh masyarakat Desa pulau kampai, adapun kaum Dhuafa sebanyak 97 orang dan 45 orang anak yatim, Babinsa sekaligus mengajak tokoh masyarakat dan pengusaha yang ada diwilayah binaan untuk dapat memanfaatkan sebaik baiknya dengan terus meningkatkan silaturahmi dan berbagi kasih, terutama dengan yatim piatu dan kaum Dhuafa yang membutuhkan perhatian.

Kami berharap pemberian santunan ini dapat bermanfaat, mudah mudahan anak yatim dan kaum Dhuafa diwilayah teritorial Koramil 15/Pangkalan susu dapat turut bahagia menerimanya.

Dalam kesempatan itu, Babinsa pulau kampai juga sempat memberikan sedikit himbauan untuk memperbanyak ibadah, infaq, sedekah hingga menyantuni yatim piatu dan kaum Dhuafa, agar kelak memiliki bekal pahala diakhirat nanti.

Asal kita ikhlas dan hanya mencari ridho Allah SWT semata, dalam hadis Rasulullah SAW mengatakan bahwa amal yang tidak terputus dan penolong diakhirat adalah amal jariah,pungkasnya.(red)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *